Lhoksukon | Info Aceh Utara – Satu unit rumah terbakar habis di Gampong Rayeuk Matang Kecamatan Meurah Mulia Kabupaten Aceh Utara. Musibah kebakaran tersebut terjadi pukul 05.30 WIB Selasa, 12 Juli 2022.
Sebagaimana diberitakan media ini sebelumnya, rumah milik Cut Nurhafifah (68) itu terbakar habis dengan perkiraan kerugian materil mencapai puluhan juta rupiah.
Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Aceh Utara Fuad Mukhtar, melalui Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Meurah Mulia, Zulfadhli menyampaikan bahwa pihaknya sudah melakukan penyaluran bantuan masa panik kepada keluarga korban.
“Bantuan yang disalurkan ini merupakan bantuan masa panik dari Dinsos PPPA Kabupaten Aceh Utara,” ujar Zulfadhli kepada Infoacehutara.com pada Rabu (13/7/2022).
Pada kesempatan tersebut Camat Meurah Mulia, Andre Prayudha menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan wujud kepedulian Pemerintah Aceh Utara terhadap warga yang ditimpa musibah.
“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian Pemerintah Aceh Utara terhadap warga yang ditimpa musibah. Walaupun tidak bernilai besar, tapi mudah-mudahan ini bermanfaat bagi korban,” ujar Camat.
Turut hadir saat penyerahan bantuan tersebut Kapolsek Meurah Mulia IPDA Muhammad Ramadan, perwakilan Danramil Meurah Mulia Serma Salamuddin, serta Geuchik Gampong Rayeuk Matang Muhammad Rafly.